Satgas Preventif Ops Damai Cartenz Jadi Tulang Punggung Polri, Ciptakan Kamtibmas Kondusif Bumi Cendrawasih

Admin Binmas Noken
Admin Binmas Noken
2 Min Read

Puncak – Pemeliharaan kamtibmas sudah menjadi tugas Pokok Polri dalam memberikan Jaminan keamanan kepada masyarakat. Salah satunya dilakukan oleh Anggota Satgas Preventif Ops Damai Cartenz 2022, khususnya mereka yang bertugas di daerah yang rawan kejahatan atau konflik, Jumat (29/7/22).

Dalam pelaksanaannya mereka rutin menyusuri setiap perkampungan yang ada di pelosok Provinsi Papua demi menjaga sitkamtibmas tetap Kondusif. Jauhnya lokasi Patroli dan sulitnya medan menjadi makanan sehari-hari mereka dalam menjalani tugas.

Terkadang, kegiatan Patroli tidak hanya menggunakan kendaraan, namun para petugas berjalan kaki memutari perkampung sembari bertegur sapa dengan masyarakat sekitar.

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2022 Kombes Pol Drs Ahmad Mustofa Kamal dikonfirmasi hal tersebut membenarkan dan pihaknya juga menuturukan kegiatan yang dilakukan Satgas Preventif ini rutin dilakukan dalam memberikan rasa aman masyarakat dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.

“Kegiatan ini sudah menjadi aktivitas rutin dan terus ditingkatkan, apalagi kejadian penembakan terhadap warga sipil terus terjadi di beberapa wilayah,”ujar Kombes Pol Ahmad Mustofa Kamal.

Disamping itu, Kamal juga beharap dengan maksimalnya pelaksanaan tugas yang dilakukan oleh Satgas Preventif ini hendaknya juga mendapat dukungan dari masyarakat, salah satu cara effektif masyarakat tidak mudah terpancing isu provokasi yang dilakukan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas.

“Jika ada isu Provokatif, cari dulu kebenaranya. Jika bingung bisa tanyakan oleh perangkat Desa, para Tokoh yang ada di tengah masyarakat atau langsung kepada petugas aparat hukum,”jelasnya.

Diakhir, Perwira Menengah berpangkat Melati tiga ini juga meminta selain Satgas Preventif, masyarakat juga harus ikut berperan aktif dalam menjaga kamtibmas dengan tidak melakukan hal-hal yang melanggar hukum atau aktivitas yang dapat menimbulkan ganguan kamtibmas.

“Semua ini saling berhubungan, Polri tidak bisa maksimal tanpa adanya dukungan kerjasama yang baik dari masyarakat. Kami juga meminta jika melihat atau mendapatkan adanya informasi yang sekiranya dapat menimbulkan ganguan kamtibmas segera laporkan kepada kami agar bisa diantisipasi sejak dini sehingga tidak menimbulkan hal-hal yang tidak di inginkan,”tutupnya.

Share this Article